Tutorial Gambar Sketsa Dengan 7 Tips Agar Gambar Sesuai Objek

Tutorial Gambar Sketsa Dengan 7 Tips Agar Gambar Sesuai Objek

Membuat sketsa adalah hal penting dalam menggambar.

Tapi beberapa orang tidak memperdulikan hal ini, sehingga hasil gambar tidak sesuai harapan.

Jadi membuat sketsa harus tetap diperhatikan agar gambar sesuai dengan objek.



Ini yang akan saya bahas, tutorial menggambar sketsa dengan 7 tips agar gambar sesuai objek.

Atur Tekanan Pensil Saat Membuat Sketsa

1. Atur penekanan pensil saat membuat sketsa

Kebanyakan orang yang baru belajar menggambar biasanya dalam membuat sketsa terlalu menekan pensil, ketika terjadi kesalahan akan menimbulkan bekas setelah dihapus.

Sebaiknya jangan terlalu menekan pensil, cukup tekan agak mengambang saja agar saat ada yang salah tidak menimbulkan bekas yang dapat merusak kertas saat menghapus.

Selain membuat kertas rusak juga menyebabkan kertas menjadi kotor.

Pensil runcingkan saat membuat sketsa
Catatan: Gunakan Pensil H untuk memulai membuat sketsa awal, jaga ketajaman pensil agar tetap runcing dengan merautnya jika sudah agak tumpul.

2. Gores secara berulang untuk menghasilkan garis sesuai dengan objek

yang satu ini jarang dilakukan orang dalam belajar menggambar sketsa, yang sering terjadi dalam menggoreskan garis gambar hanya sekali goresan saja.

Goreslah secara berulang dengan mengikuti garis objek, maka hasil gambar nanti akan sesuai objek.

3. Berhenti, hapus dan perbaiki jika ada kesalahan

ini sering diabaikan orang dalam menggambar sketsa ,kesalahan seperti ada garis yang kurang sesuai tapi tetap dilanjutkan gambar , maka hasil akhir tidak sesuai objek.

Lebih baik perbaiki daripada hasilnya nanti tidak bagus.

ukur gambar sketsa

4. Ukur jarak pada objek untuk hasil yang akurat

Jika objek yang anda tentukan dalam bentuk gambar, ukurlah jarak pada gambar pada tiap-tiap sisi dan garis.

Memang cukup memakan waktu lama tapi hasilnya akan akurat,
Contohnya membuat gambar mobil, maka ukur bagian ban lebar dan tinggi , tebal dan diameternya, pintu , atap dll.

5. Jika garis tipis sudah sesuai objek, tebalkan garisnya sebelum mengarsir bayangan

Gunakan pensil 2B untuk menebalkan garis, lakukan dengan pasti sekali goresan dalam tahap ini.

Tahan nafas sejenak saat menggores agar garis yang dihasilkan rapih, hapus garis yang tidak diperlukan .

6. tahap mengarsir bayangan gambar, tentukan arah datangnya cahaya


tentukan arah cahaya gambar sketsa

Jika ingin cahaya dari kanan, maka sisi tergelap adalah sisi kiri dengan arsiran tebal



Sisi yang paling terkena cahaya arsiran gambar tipis dan tidak diarsir.

7. Arsirlah mulai dari sisi yang tergelap/tidak terkena cahaya


atur gelap terang bayangan gambar sketsa

gambar yang menggunakan bayangan akan terlihat menimbul seperti gambar 3D

Dalam mengarsir gunakan pensil yang sedikit tumpul, arsirlah merata dari yang tergelap, gelap, cukup gelap, menuju ke sisi terang.

batasan bayangan halus gambar sketsa

Arsir batasan dari tergelap ke paling terang dengan lembut, jangan terlihat kasar atau terlihat jelas batasannya.

tips diatas saya praktekan dalam gambar sketsa mobil ini


gambar sketsa mobil

mulai membuat detail dan bayangan gambar sketsa mobil

detail bayangan gambar sketsa

Dan hasilnya ...


gambar sketsa mobil

Baca juga teknik Menggambar Sketsa Wajah

itulah tutorial gambar sketsa agar sesuai objek, karena keberhasilan dalam gambar itu dirasakan dari prosesnya dan terlihat dalam hasil akhir yang akurat.

Tetaplah mencoba dan berlatih membuat sketsa gambar untuk menghasilkan karya yang bagus, semakin banyak belajar maka akan terlihat hasilnya.

Belajar terus bersama saya di blog ini , tinggalkan komentar anda dan tanyakan jika ada yang kurang jelas atau bisa bertanya tentang seni gambar


Sekian tutorial dari saya semoga bermanfaat.

Bagikan ke teman mu agar mereka juga belajar dari tips ini

10 Responses to "Tutorial Gambar Sketsa Dengan 7 Tips Agar Gambar Sesuai Objek"

  1. Mantap. Blognya bisa menjadi tempat untuk ane belajar menggambar nih!

    BalasHapus
  2. Mantap nih tutorialnya, kreatif bnget...

    BalasHapus
  3. mantap njerr bikin ngiler gambar nya cuman ane ggal pahan tutor nya :v

    BalasHapus
  4. sebelum jauh ke tahap hasil seperti gambar diatas ada beberapa tahap yang tidak mungkin dijelaskan dalam satu artikel. di artikel ini saya hanya memberikan tutorial gambar sketsa dengan tips agar gambat sesuai objek, jadi pelajari tips nya terlebih dahulu, soal teknik bayangan dan 3D akan dijelaskan dalam artikel lain. sketsa itu penting.. coba gambar ulang sebuah objek misal buah apel, buatlah seakurat mungkin, dengan sentuhan bayangan sesuai arah cahaya. usahakan gambar sesuai objek. ini baru langkah awal gambar. selamat mencoba

    BalasHapus
  5. mantap ini tutorialnya gan, cocok buat yg suka gambar... mungkin lebih baik jika ada videonya hehehehehe

    BalasHapus
  6. untuk video nanti kalau perangkat saya sudah mendukung :D kalau sekarang kamera kurang bagus buat video.

    BalasHapus
  7. Casino Junket - Dr. Michael D'Angelo's Favorite Games
    Welcome to 천안 출장안마 Dr. Michael D'Angelo's Favorite Games. One 동두천 출장마사지 of our favorite games is 경산 출장마사지 the original 여수 출장마사지 hit show, 남양주 출장안마 created by Michael D'Angelo himself.

    BalasHapus